Stay Young with Safi Age Defy Gold Water Essence

Memasuki usia yang bisa dibilang bukan remaja lagi tapi ga mau disebut tua, yah anggep aja dewasa gitu ya hahaha, biasanya kulit sudah memiliki tanda-tanda penuaan. Misalnya, muncul garis senyum, flek hitam, kulit mengendur, kusam, dan kurang bercahaya. Apalagi aku yang dulu sempat jerawatan parah ninggalin bekas jerawat berupa bopeng yang susah banget ilangnya, tentu memperparah tampilan kulit wajah. Selain gencar nyari produk yang bisa ngatasin jerawat, aku juga mulai penasaran sama produk anti-aging yang berharap bisa mengatasi tanda-tanda penuaan di wajah.

Produk yang akan aku review adalah skincare anti-aging pertama yang aku punya dan saat ini mau habis dua botol, yaitu Safi Age Defy Gold Water Essence. Waduh, dari namanya aja udah mantep nih. Sebenernya ada cerita sedikit sebelum akhirnya aku memutuskan menggunakan essence dari Safi. Tadinya tuh aku tertarik sama produk essence yang dari brand kompetitornya Safi, sampe aku cariin muter itu di Guardian tapi ga nemu hahaha. Trus aku diarahin sama mbak-mbak Guardian buat nyobain Safi. Waktu itu aku masih asing kan sama Safi, kayak oh waw merk skincare baru ya ini hmm dari mana ya tapi lengkap tapi murah tapi elegant kemasannya wkwkwk. Yaudah, akhirnya aku coba dulu essence-nya karena aku tertarik banget sama kandungan gold-nya yang katanyaaa bagus untuk perawatan anti-aging. Eh trus ga lama kemudian produk ini direview dong sama Tasya Farasya, aku jadi merasa ga salah pilih pakai Safi hahaha.

Nah, sekarang gantian aku ya yang review essence dari brand asal Malaysia ini.


A. KEMASAN

Kemasan produk ini terbuat dari botol plastik transparan, jadi kita bisa lihat dari luar serpihan-serpihan emas yang ada di essence ini. Tutupnya yang berwarna emas berukuran cukup besar, lumayan ga ilang-ilangan, memiliki diameter yang sama dengan diameter botol sehingga keseluruhan kemasan terkesan elegan.

Di bagian depan kemasan, selain terdapat keterangan merk dan nama produk, juga dipaparkan kandungan utama yang ada pada essence ini, yaitu gold extract dan silk protein.


Safi Age Defy Gold Water Essence tersedia dalam ukuran 100ml dan 30ml.

 

B. TEKSTUR DAN AROMA

Essence ini wujudnya cair lebih ke kental dan ada ‘serpihan’ emasnya ikut ketuang. Yang aku suka dari essence ini adalah dia cepat menyerap ke kulit. Ga perlu nunggu lama-lama buat ngolesin skincare selanjutnya.



Di sini aku kurang paham aroma apa yang ada di essence ini, kalau aku sebagai konsumen biasa ya nyebutnya wangi enak aja. Wanginya kalem, menenangkan, enggak tajam atau semacam 'nyegrak' gitu.

 

C. KANDUNGAN DAN MANFAAT PRODUK

Seperti tertera pada kemasan, kandungan utama produk ini adalah gold extract dan silk protein. Siapakah mereka berdua? Bagaimana mereka berperan dalam fungsi anti-aging? Yuk, kita uraikan satu-satu.

  1. Gold Extract (Ekstraksi Emas): Tidak hanya untuk perhiasan, emas juga dapat dimanfaatkan untuk kecantikan kulit. Emas dapat membantu meregenerasi sel kulit, memberikan elastisitas pada kulit, dan dapat mencerahkan warna kulit.
  2. Silk Protein: Kata “silk” di sini yang pertama kali bikin aku tertarik sama produk ini, di kepala udah kebayang kalau ini bisa buat melembabkan kulit. Berikut fungsi silk protein untuk lebih lengkapnya.
    • Silk protein mampu melembabkan kulit, mencegah kulit menjadi kering, dan menahan make-up agar tidak luntur
    • Silk protein berfungsi sebagai anti-kerut alami. Struktur molekul silk protein mirip dengan serat kolagen yang dapat memperbaiki kondisi kulit. Selain itu, kandungan ini mampu meningkatkan elastisitas kulit, mempercepat metabolisme kulit, mencegah keriput, mengencangkan kulit, membuat kulit menjadi halus dan lembut
    • Silk protein secara efektif dapat menghambat pembentukan tirosinase. Tirosinase adalah suatu enzim yang mengkatalisasi proses biosintesis melanin. Jika enzim ini dihambat, melanin tidak terbentuk, sehingga dapat menjaga kulit agar tetap putih, halus, dan cerah.
    • Silk protein memiliki kemampuan untuk melawan sinar UVA sebanyak lebih dari 50% dan menahan sinar UVB sebanyak 90%. Seperti yang kita ketahui efek UVA pada kulit dapat menyebabkan penuaan dini seperti keriput dan noda hitam di wajah.
    • Silk protein berfungsi sebagai anti-inflamasi, bopeng, menyembuhkan kerusakan di kulit.

 

D. CARA PAKAI

Karena produk ini adalah essence, gunakan produk ini setelah pemakaian toner. Iya, jadi kamu cuci muka dulu trus pakai toner, baru dilanjutin pakai Safi Age Defy Gold Water Essence. Lanjutkan dengan rangkaian skincare kamu sebelum akhirnya ditutup dengan memakai pelembab. Dapat digunakan pada pagi dan malam hari.

Produk ini juga bisa kamu gunakan sebagai base make-up atau primer sebelum mengaplikasikan foundation agar make-up tidak mudah luntur.

 

E. PENGALAMAN SAAT MEMAKAI SAFI AGE DEFY GOLD WATER ESSENCE

Saat pertama kali memakai essence ini, aku berharap kulit aku yang kering bisa kembali lembab dan kenyal karena… silk protein, aku padamu lah. Sesaat setelah mengaplikasikan Safi Age Defy Gold Water Essence, kulit terasa lebih cerah, lembab (uhm, kalo kulit kamu kering akan terasa kesat dulu, lama-lama jadi lembab setelah beberapa kali pemakaian), kencang, dan kenyal. Oya, aku udah pakai produk ini sejak Februari 2018. Yang paling aku rasakan efeknya adalah bekas jerawat berupa bopeng di pipi sekarang sudah mulai halus. Produk ini aman dipakai di kulit yang acne-prone seperti kulitku.



F.  BELI DI MANA?

Safi Age Defy Gold Water Essence bisa dibeli di Guardian, Watson, atau buat kamu yang domisili di Surabaya dan sekitarnya ingin beli secara online bisa dapetin produk ini di nanabeautygarage seharga Rp 135.000.

 

G. SASARAN KONSUMEN

Produk ini ditujukan bagi mereka yang berusia 20-an ke atas yang sudah mengalami maupun ingin mencegah tanda-tanda penuaan pada kulit. Dapat digunakan oleh siapa saja dari kalangan mana saja dan kelas sosial mana pun karena produk seharga Rp 135.000 bisa dibilang affordable untuk kelompok skincare anti-aging.

 

H. KESIMPULAN

Intinya, aku suka essence ini, wkwk. Sampe udah repurchase berarti bagus doongg.

Pros:

+ Kemasannya terbuat dari plastik jadi ga perlu takut jatuh trus pecah trus berantakan trus nangis

+ Melembabkan, mencerahkan, mencegah keriput, merawat kulit agar tetap kenyal dan halus

+ Tidak menimbulkan reaksi negatif pada kulit acne-prone

+ Sangat bagus digunakan untuk kulit yang kering

+ Bisa digunakan sebagai base foundation agar make-up tidak luntur

+ Halal

Cons:

- Tidak dapat digunakan sebagai 'skipcare' (abis bersihin muka langsung pakai essence) karena efek melembabkan yang kita dapatkan kurang maksimal. Tapi dimaafin deh karena essence kan emang dipakai setelah toner.

 

Udah. Aku udah pakai selama dua tahun lebih dan selama ini aman-aman aja. Kalo di wajah kamu gimana efeknya?

 

Referensi:

Effect. The Oriental Skincare – 5 Benefits of Silk Protein. May 25, 2018. https://effec.com.sg/blogs/expertise/5-skin-care-benefits-of-silk. Accessed on April 26, 2020.

Gupta Swaroopa Rani N. Applications of gold nano particles in medical research and cosmetic. Int. Res. Journal of Science & Engineering, 2018, 6 (5): 190. http://oaji.net/articles/2017/731-1545730241.pdf. Accessed on April 25, 2020.

Ikeda. Silk Series. 2018. https://docplayer.net/49721879-6-application-of-silk-protein-to-cosmetics.html. Accessed on April 26, 2020.

0 Comments