Bahas Produk Barunya Scarlett: Aqua Reset & Barrier - Glow Bright, Hydra Boost, dan Acne Peace Gel Moisturizer

Makin ke sini makin sadar, kalau aku pengen awet muda bukan berarti aku harus pakai produk exfoliating (sampai over-exfoliate -- yang sekarang aku alami sampai muncul kemerahan di kulit) dan produk anti-aging aja (supaya ga muncul kerutan). Dua langkah yang aku lakukan ini sebenernya udah oke tapi sebelum itu ada step basic yang perlu diperhatiin juga yaitu menjaga skin-barrier.

Kalau skin-barrier sehat, permasalahan kulit seperti jerawat, bintik hitam, dan kerutan bisa dicegah atau munculnya tidak sebanyak ketika skin-barrier rusak. Hal ini disebabkan oleh skin-barrier yang memiliki tugas untuk menghalau berbagai paparan radikal bebas masuk ke dalam kulit dan membantu penyerapan air juga nutrisi untuk menjaga kulit tetap sehat. Apalagi saat ini kita udah mulai memasuki musim kemarau yang bisa menyebabkan kulit menjadi kering karena rendahya tingkat kelembapan sehingga kita butuh perawatan untuk menjaga skin-barrier agar tetap sehat.

Scarlett Aqua Reset & Barrier - Glow Bright, Hydra Boost, and Acne Peace Gel Moisturizer
Scarlett Aqua Reset & Barrier - Glow Bright, Hydra Boost, and Acne Peace Gel Moisturizer

Beberapa waktu lalu aku dapet PR Package dari Scarlett untuk produk baru Scarlett Aqua Reset & Barrier Gel Moisturizer yang pas banget bisa menunjang kebutuhan skin-barrierku.

Scarlett Aqua Reset & Barrier - Glow Bright, Hydra Boost, and Acne Peace Gel Moisturizer
Scarlett Aqua Reset & Barrier - Glow Bright, Hydra Boost, and Acne Peace Gel Moisturizer

Yang bikin experience unboxing package-nya berkesan adalah boxnya yang eyecatching berwarna pink dan ada box lain di dalamnya lagi yang bebentuk lift. Selain itu, aku juga dapet mug warna pink buat ngingetin aku sering-sering minum air putih biar kulitku terhidrasi -- biar ga minum kopi terus, hihi.

Scarlett Aqua Reset & Barrier - Glow Bright, Hydra Boost, and Acne Peace Gel Moisturizer
Scarlett Aqua Reset & Barrier - Glow Bright, Hydra Boost, and Acne Peace Gel Moisturizer

Scarlett Aqua Reset & Barrier - Glow Bright, Hydra Boost, and Acne Peace Gel Moisturizer
Scarlett Aqua Reset & Barrier - Glow Bright, Hydra Boost, and Acne Peace Gel Moisturizer

Scarlett Aqua Reset & Barrier - Glow Bright, Hydra Boost, and Acne Peace Gel Moisturizer
Scarlett Aqua Reset & Barrier - Glow Bright, Hydra Boost, and Acne Peace Gel Moisturizer

Box yang berbentuk lift ini merepresentasikan bahwa produk Scarlett yang baru ini, Aqua Reset & Barrier Gel Moisturizer, dapat membawa kondisi skin-barrier kita sehat ke level yang lebih baik.

Scarlett Aqua Reset & Barrier - Glow Bright, Hydra Boost, and Acne Peace Gel Moisturizer
Scarlett Aqua Reset & Barrier - Glow Bright, Hydra Boost, and Acne Peace Gel Moisturizer

Scarlett Aqua Reset & Barrier - Glow Bright, Hydra Boost, and Acne Peace Gel Moisturizer
Scarlett Aqua Reset & Barrier - Glow Bright, Hydra Boost, and Acne Peace Gel Moisturizer

Scarlett Aqua Reset & Barrier - Glow Bright, Hydra Boost, and Acne Peace Gel Moisturizer
Scarlett Aqua Reset & Barrier - Glow Bright, Hydra Boost, and Acne Peace Gel Moisturizer

Scarlett Aqua Reset & Barrier Gel Moisturizer hadir dalam 3 varian yaitu Glow Bright (BPOM NA18240107183), Hydra Boost (BPOM NA18241901946), dan Acne Peace (BPOM NA18240109431). Meski sama-sama memiliki fungsi untuk menjaga skin-barrier kita, ketiga produk ini tetap memiliki fungsinya masing-masing. Kira-kira mana yang paling cocok untuk kondisi kulitmu, ya?


Scarlett Aqua Reset & Barrier Gel Moisturizer

Scarlett Aqua Reset & Barrier - Glow Bright, Hydra Boost, and Acne Peace Gel Moisturizer
Scarlett Aqua Reset & Barrier - Glow Bright, Hydra Boost, and Acne Peace Gel Moisturizer

Scarlett Aqua Reset & Barrier Gel Moisturizer merupakan moisturizer dengan tekstur gel transparan yang menggabungkan antara natural ingredients dan active ingredients. Seri ini juga disebut 2 in1 gel moisturizer yang memiliki 2 fungsi yaitu reset dan prevent. Artinya, dia dapat mengembalikan kondisi kulit ke semula (reset) dan melindungi kulit agar masalah kulit tidak datang lagi (prevent). Tekstur ultra hydrating water gelnya memiliki manfaat untuk memastikan bahan aktif dapat terserap lebih cepat ke dalam kulit. Selain itu, produk baru Scarlett ini hadir dengan Targeted Active Delivery Technologi yang yang dapat memastikan ingredients natural dan scientific-nya dapat mengatasi kulit yang bermasalah secara tepat dan efektif.

Fungsi masing-masing varian Scarlett Aqua Reset & Barrier Gel Moisturizer secara singkat adalah sebagai berikut:

  1. Scarlett Aqua Reset & Barrier Hydra Boost Gel Moisturizer (untuk kulit kering dan sensitif): mereset kulit kering dan sensitif dengan moisture-Lock System untuk kulit kenyal dan plumpy dan meningkatkan kelembapan kulit hingga 6x lebih cepat.
  2. Scarlett Aqua Reset & Barrier Glow Bright Gel Moisturizer (untuk semua jenis kulit): mereset kulit kusam dan noda hitam dengan 3 in 1 Bright Protective Action untuk kulit cerah bercahaya serta membuat kulit lebih cerah dan glowing dalam 2 minggu.
  3. Scarlett Aqua Reset & Barrier Acne Peace Gel Moisturizer (untuk kult acne prone): mereset kulit berjerawat dan kemerahan dengan Multi Microbial Defense untuk kulit bebas jerawat juga meredakan jerawat dan kemerahan sejak 8 jam pemakaian.


Kemasan

Scarlett Aqua Reset & Barrier - Glow Bright, Hydra Boost, and Acne Peace Gel Moisturizer
Scarlett Aqua Reset & Barrier - Glow Bright, Hydra Boost, and Acne Peace Gel Moisturizer

Ketiga produk Scarlett Aqua Reset & Barrier Gel Moisturizer berukuran 80ml hadir dengan kemasan botol pump plastik tebal, yang membedakan dari setiap variannya adalah warna botolnya. Warna biru untuk Hydra Boost Gel Moisturizer (deep hydration & instant moisture-lock for supple and plumpy skin), warna pink untuk Scarlett Aqua Reset & Barrier Glow Bright Gel Moisturizer (3in1 bright protective action for a radiant bright glow), dan warna hijau untuk Scarlett Aqua Reset & Barrier Acne Peace Gel Moisturizer (fast action in calming acne & redness).

Ketiganya dilengkapi dengan pump berwarna silver yang menyatu dengan botol dan tutup kemasan yang transparan.

Scarlett Aqua Reset & Barrier - Glow Bright, Hydra Boost, and Acne Peace Gel Moisturizer
Scarlett Aqua Reset & Barrier - Glow Bright, Hydra Boost, and Acne Peace Gel Moisturizer

Pada bagian depan kemasan, terdapat informasi mengenai masing-masing nama varian produk dan kandungan utamanya. Sementara pada bagian belakang kemasan juga samping kanan dan kiri kemasan tampak polos sehingga kita bisa tekstur gel moisturizer-nya yang cantik.

Scarlett Aqua Reset & Barrier - Glow Bright, Hydra Boost, and Acne Peace Gel Moisturizer
Scarlett Aqua Reset & Barrier - Glow Bright, Hydra Boost, and Acne Peace Gel Moisturizer

Dia ada kemasan boxnya ga sih? Ada! Dan di setiap kemasan box-nya ini kita bisa mendapatkan informasi lebih lengkap mengenai masing-masing varian produknya mulai dari cara pemakaian, tips pemakaian, kandungan utama, sampai kandungan lengkapnya.

Scarlett Aqua Reset & Barrier - Glow Bright, Hydra Boost, and Acne Peace Gel Moisturizer
Scarlett Aqua Reset & Barrier - Glow Bright, Hydra Boost, and Acne Peace Gel Moisturizer

Scarlett Aqua Reset & Barrier - Glow Bright, Hydra Boost, and Acne Peace Gel Moisturizer
Scarlett Aqua Reset & Barrier - Glow Bright, Hydra Boost, and Acne Peace Gel Moisturizer

Scarlett Aqua Reset & Barrier - Glow Bright, Hydra Boost, and Acne Peace Gel Moisturizer
Scarlett Aqua Reset & Barrier - Glow Bright, Hydra Boost, and Acne Peace Gel Moisturizer

Scarlett Aqua Reset & Barrier - Glow Bright, Hydra Boost, and Acne Peace Gel Moisturizer
Scarlett Aqua Reset & Barrier - Glow Bright, Hydra Boost, and Acne Peace Gel Moisturizer


Tekstur, Warna, dan Aroma

Sekilas, tekstur ketiga variannya tampak sama yaitu gel trasparan. Akan tetapi, saat diaplikasikan ke kulit baru terasa bedanya.

Scarlett Aqua Reset & Barrier Hydra Boost Gel Moisturizer

Scarlett Aqua Reset & Barrier Hydra Boost Gel Moisturizer
Scarlett Aqua Reset & Barrier Hydra Boost Gel Moisturizer

Kalau diperhatikan lebih detail, warna gelnya ini sedikit kebiru-biruan. Waktu dipakai ke kulit rasanya ade, hidrasinya terasa, cepat meresap ke kulit, dan tercium aroma Aloe vera. Karena tekstur gelnya ringan, rasanya kayak pakai serum. Finishnya lembapnya di kulit terasa cenderung ke arah lengket tapi bukan (?), kayak permukaan meja yang abis ditempelin solatip abis itu solatipnya dilepas.

Scarlett Aqua Reset & Barrier Glow Bright Gel Moisturizer

Scarlett Aqua Reset & Barrier Glow Bright Moisturizer
Scarlett Aqua Reset & Barrier Glow Bright Moisturizer

Warna gelnya beneran transparan, ga ada pink-pinknya setelah aku perhatiin, hehe. Bedanya sama yang biru di atas, si pink ini teksturnya terasa sedikit lebih kenyal sehingga finishnya juga lebih menghidrasi kulit dan melembapkan kulit. Dia cenderung "lengket" juga ga kayak si biru? Yes, hampir sama tapi dia rasanya lebih ke supple. Aromanya enak banget soalnya bau

Scarlett Aqua Reset & Barrier Acne Peace Gel Moisturizer

Scarlett Aqua Reset & Barrier Acne Peace Gel Moisturizer
Scarlett Aqua Reset & Barrier Acne Peace Gel Moisturizer

Nah, yang ini lagi jadi favorit aku banget ni soalnya aku lagi jerawatan gede-gede di pipi. Tekstur gelnya hampir sama kayak si biru tapi dia terasa lebih berlendir. Hidrasinya oke, lembapnya dapet, sama-sama cepat meresap kayak dua varian di atas, tapi aku suka pakai dia sampai berlayer-layer sampai kulit aku basah apalagi pas malam hari sebelum tidur, lagi-lagi karena kulitku lagi jerawatan. Setelah 3-4 layer pemakaian aku merasa ada sensasi cooling dan mintynya gitu pas awal-awal, tapi entah kenapa setelah beberapa kali pemakaian sensasi sejuknya entah ngumpet di mana :").


Claim Produk

Scarlett Aqua Reset & Barrier Hydra Boost Gel Moisturizer

Scarlett Aqua Reset & Barrier Hydra Boost Gel Moisturizer
Scarlett Aqua Reset & Barrier Hydra Boost Gel Moisturizer

Meningkatkan kelembapan kulit hingga 6X lebih cepat, adanya teknologi Moisture-Lock System untuk mengunci kelembapan kulit secara maksimal, meningkatkan kekenyalan dan elastisitas kulit, Ultra Hydrating Water gel texture yang memastikan bahan aktif dapat meresap lebih cepat ke dalam kulit, dan terdapat Targeted Active Delivery Technology yang memastikan scientific & natural ingredients mengatasi kulit yang bermasalah secara tepat.

Scarlett Aqua Reset & Barrier Glow Bright Gel Moisturizer

Scarlett Aqua Reset & Barrier Glow Bright Moisturizer
Scarlett Aqua Reset & Barrier Glow Bright Moisturizer

Kulit cerah dan glowing dalam 2 minggu, 3 in 1 Bright Protective Action (menyamarkan noda hitam, mencerahkan, dan meratakan warna kulit), Ultra Hydrating Water gel texture yang memastikan bahan aktif dapat meresap lebih cepat ke dalam kulit, dan Targeted Active Delivery Technology yang memastikan scientific & natural ingredients mengatasi kulit yang bermasalah secara tepat.

Scarlett Aqua Reset & Barrier Acne Peace Gel Moisturizer

Scarlett Aqua Reset & Barrier Acne Peace Gel Moisturizer
Scarlett Aqua Reset & Barrier Acne Peace Gel Moisturizer

Meredakan jerawat dan kemerahan sejak 8 jam pemakaian, Multi Microbial Defense untuk meredakan jerawat dan efektif melawan bakteri penyebab jerawat, 2X Oil Balancing Formula untuk menjaga keseimbangan kadar sebum di kulit dan melindungi pori-pori dari jerawat mendatang, Ultra Hydrating Water gel texture yang memastikan bahan aktif dapat meresap lebih cepat ke dalam kulit, dan Targeted Active Delivery Technology yang memastikan scientific & natural ingredients mengatasi kulit yang bermasalah secara tepat.

 

Kandungan Produk

Scarlett Aqua Reset & Barrier Hydra Boost Gel Moisturizer

Scarlett Aqua Reset & Barrier Hydra Boost Gel Moisturizer
Scarlett Aqua Reset & Barrier Hydra Boost Gel Moisturizer

Kandungan Lengkap:

Aqua, Panthenol, Butylene Glycol, Glycerin, PEG-40 Hydrogenated Castor Oil, Allantoin, Vitis Vinifera Fruit Water, Aloe Barbadensis Leaf Extract, Opuntia Coccinellifera Fruit Extract, Oryza Sativa Extract, Sodium Acetylated Hyaluronate, Sodium Hyaluronate, Sodium Hyaluronate Crosspolymer, Hydrolyzed Sodium Hyaluronate, Ceratonia Siliqua Seed Extract, Echinace Purpurea Extract, Setaria Italica Seed Extract, Carbomer, Aminomethyl Propanol, Disodium EDTA, Ethylhexylglycerin, Fragrance (Parfum) Components And Finished Fragrances, Pentylene Glycol, 2-Aminobutanol, 1,2-Hexanediol, Phenoxyethanol, Sodium Benzoate.

Kandungan Utama:

  1. D-Panthenol: memiliki kemampuan untuk menyerap dan menjaga kelembapan, membantu mencegah kulit menjadi kering dan menjaga kesehatannya.
  2. 4D Hyaluronic Acid: dikembangkan khusus untuk memberikan hidrasi intensif pada kulit. Membantu menjaga kulit tetap lembap dan terhidrasi sepanjang hari.
  3. Jeju Aloe: dengan kemampuan alami untuk melembapkan kulit secara intensif, membantu menjaga kulit tetap terhidrasi dan lembut.
  4. Peptide: menyamarkan kerutan dan garis halus, menjaga elastisitas kulit dan skin barrier.


Scarlett Aqua Reset & Barrier Glow Bright Gel Moisturizer

Scarlett Aqua Reset & Barrier Glow Bright Moisturizer
Scarlett Aqua Reset & Barrier Glow Bright Moisturizer

Kandungan Lengkap:

Aque, Niscinamide, Butylene Glycol, Glycerin, Prunus Persica (Peach) Fruit Extract, PEG-40 Hydrogenated Castor Oil, Allantoin, Lavandula Angustifolia Flower Water, Calendula Officialis Flower Extract, Ceramide NP, Cholesterol, Ceramide NS, Ceramide AP, Ceramide EOP, Ceramide EOS, Caprooyl Phytosphingosine, Caprooyl Sphingosine, Behenic Acid, Carbomer, Aminomethyl Propanol, Disodium EDTA, Ethylhexy|glycerin, 1,2-Hexanediol, Fragrance (Parfum) Components And Finished Fragrances, 2-Aminobutanol, Ceteareth-25, Phenoxyethanol, Cetyl Alcohol.

Kandungan Utama:

  1. Niacinamide: bahan aktif multifungsi yang terbukti mencerahkan kulit dan menyamarkan flek hitam agar warna kulit semakin merata.
  2. Peach Extract: mengandung antioksidan yang melindungi kulit dari efek berbahaya paparan sinar UV dan membantu meremajakan kulit.
  3. SKINMIMICS®: memperkuat skin barrier dan melembapkan kulit, untuk kulit yang lebih sehat dan tampak bercahaya.
  4. Calendula Extract: dikenal karena sifatnya yang menenangkan untuk merawat kulit sensitif.


Scarlett Aqua Reset & Barrier Acne Peace Gel Moisturizer

Scarlett Aqua Reset & Barrier Acne Peace Gel Moisturizer
Scarlett Aqua Reset & Barrier Acne Peace Gel Moisturizer

Kandungan Lengkap:

Aqua, Glycerin, Houttuynia Cordata Extract, Butylene Glycol, PEG-40 Hydrogenated Castor Oil, Allantoin, Melaleuca Alternifolia Leaf Water, Salicylic Acid, Melaleuca Alternifolia Leaf Oil, Hamamelis Virginiana Leaf Extract, Carthamus Tinctorius Seed Oil, Ceratonia Siliqua Seed Extract, Olea Europaea (Olive) Fruit Oil, Sodium Hydroxide, Carbomer, Aminomethyl Propanol, PEG-8, 1,2-Hexanediol, Disodium EDTA, Ethylhexylglycerin, Fragrance (Parfum) Components And Finished Fragrances, Isostearamidopropyl Ethyldimonium Ethosulfate, Pentylene Glycol, Methyl Disopropyl Propionamide, 2-Aminobutanol, Propylene Glycol, Phenoxyethanol, Sodium Benzoate.

Kandungan Utama:

  1. Heartleaf: berfungsi sebagai antibakteri, membantu meredakan rasa tidak nyaman pada jerawat.
  2. Encapsulated Salicylic Acid: menggunakan time release technology untuk merawat jerawat dengan lebih efektif.
  3. Witch Hazel Extract: menyegarkan kulit, mengontrol produksi minyak, dan menenangkan kulit yang teriritasi ringan.
  4. Tea Tree: membantu melawan bakteri penyebab jerawat dan menenangkan kulit teriritasi ringan akibat jerawat.

 

Cara Pemakaian

Ga perlu bingung dan khawatir, ketiga varian produk gel moisturizer ini dapat digunakan pada pagi dan malam hari serta memiliki cara pemakaian yang sama yaitu di tahap antara setelah serum dan sebelum sunscreen (apabila dipakai pada pagi hari).

Lebih jelasnya sebagai berikut:

  1. Aplikasikan gel moisturizer pada kulit yang bersih dan kering (setelah serum yang digunakan sebelumnya benar-benar meresap)
  2. Pijat tekstur gel moisturizer dengan lembut hingga meresap sempurna ke kulit
  3. Untuk hasil maksimal, padukan produk gel moisturizer dengan produk Scarlett lainnya.

Scarlett Aqua Reset & Barrier Hydra Boost Gel Moisturizer

Scarlett Aqua Reset & Barrier Hydra Boost Gel Moisturizer
Scarlett Aqua Reset & Barrier Hydra Boost Gel Moisturizer

Scarlett Aqua Reset & Barrier Glow Bright Gel Moisturizer

Scarlett Aqua Reset & Barrier Glow Bright Moisturizer
Scarlett Aqua Reset & Barrier Glow Bright Moisturizer

Scarlett Aqua Reset & Barrier Acne Peace Gel Moisturizer

Scarlett Aqua Reset & Barrier Acne Peace Gel Moisturizer
Scarlett Aqua Reset & Barrier Acne Peace Gel Moisturizer


Review

Scarlett Aqua Reset & Barrier Hydra Boost Gel Moisturizer

Scarlett Aqua Reset & Barrier Hydra Boost Gel Moisturizer
Scarlett Aqua Reset & Barrier Hydra Boost Gel Moisturizer

  1. Meningkatkan kelembapan kulit hingga 6X lebih cepat: meningkatkan kelembapannya memang betul. Ga hanya berlaku di kulit wajah aku aja tapi juga di kulit kaki aku yang kering. Tekstur gelnya terasa mengisi lapisan kulit yang berkerut.
  2. Mengunci kelembapan kulit secara maksimal karena adanya teknologi Moisture-Lock System: aku setuju di bagian mengunci kelembapan, ga hanya aku rasaian di kulit wajah tapi juga tangan. Akan tetapi di area kulit kaki aku yang kering banget memang belum begitu signifikan bedanya.
  3. Meningkatkan kekenyalan dan elastisitas kulit: betul.
  4. Ultra Hydrating Water gel texture yang memastikan bahan aktif dapat meresap lebih cepat ke dalam kulit: betul bangeet, ini teksturnya mudah banget meresap ke kulit.
  5. Terdapat Targeted Active Delivery Technology yang memastikan scientific & natural ingredients mengatasi kulit yang bermasalah secara tepat: varian ini ditujukan utuk kulit kering dan sensitif


Scarlett Aqua Reset & Barrier Glow Bright Gel Moisturizer

Scarlett Aqua Reset & Barrier Glow Bright Moisturizer
Scarlett Aqua Reset & Barrier Glow Bright Moisturizer
  1. Kulit cerah dan glowing dalam 2 minggu: aku masih perlu waktu lebih lama lagi untuk buktiin ini.
  2. 3 in 1 Bright Protective Action (menyamarkan noda hitam, mencerahkan, dan meratakan warna kulit): aku masih perlu waktu lebih lama lagi untuk buktiin ini.
  3. Ultra Hydrating Water gel texture yang memastikan bahan aktif dapat meresap lebih cepat ke dalam kulit: betul.
  4. Targeted Active Delivery Technology yang memastikan scientific & natural ingredients mengatasi kulit yang bermasalah secara tepat: untuk saat ini permasalahan kulitku lebih jerawat dan dehidrasi tapi ga kusam. Kalau mau cek perbedaan signifikan dari kulit yang sekarang ke kondisi yang "radiant glow", aku masih butuh waktu.


Scarlett Aqua Reset & Barrier Acne Peace Gel Moisturizer

Scarlett Aqua Reset & Barrier Acne Peace Gel Moisturizer
Scarlett Aqua Reset & Barrier Acne Peace Gel Moisturizer
  1. Meredakan jerawat dan kemerahan sejak 8 jam pemakaian: aku baru merasakan untuk efek jerawat jadi mereda sejak 8 jam pemakaian karena keliatan banget jerawat hormonal aku lagi subur gede-gede dan tajem-tajem ya hihi. Aku mulai pakai Acne Peace ini jam 2 siang, jam 10 malam aku merasa tesktur jerawatku lebih empuk dan halus. Setelah itu aku ulang pakai gel moisturizer ini as night skincare, paginya ada jerawat yang udah muncul putih-putih dan sebagian lagi jadi mengecil tapi belum ilang.
  2. Multi Microbial Defense untuk meredakan jerawat dan efektif melawan bakteri penyebab jerawat: berdasarkan penglamanku di atas, claim ini terbukti di kulit aku.
  3. 2X Oil Balancing Formula untuk menjaga keseimbangan kadar sebum di kulit dan melindungi pori-pori dari jerawat mendatang: yes, aku ga merasakan kadar minyak di kulitku makin bertambah.
  4. Ultra Hydrating Water gel texture (untuk memastikan bahan aktif dapat meresap lebih cepat ke dalam kulit): yes.
  5. Targeted Active Delivery Technology yang memastikan scientific & natural ingredients mengatasi kulit yang bermasalah secara tepat: betul.

 

Beli di Mana?

Scarlett Aqua Reset & Barrier Gel Moisturizer ada dua ukuran yaitu 40ML dan 80ML seharga yang bisa kita dapetin di sini. Dan untuk memastikan kalau produk yang kita beli asli, boleh dicek dulu di sinii.

Kira-kira varian mana yang paling cocok untuk kulit kamu? :D


Sources:
https://www.qvskincare.com/id/id/qv-expert-skincare-hub/extra-care-for-sensitive-skin/climate-changes-in-the-skin.html

0 Comments